"Selamat Datang" sobat, di blog saya "Marketing lampung",semoga blog ini memberikan manfaat bagi sobat sekalian,saya sangat senang kalau kita bisa saling mengenal,oleh karena itu silakan sobat untuk berkomentar dengan baik,Blog ini dofollow,tinggalkan Jejak anda /alamat blog anda,agar saya bisa segera berkunjung balik.terimaksih sukses selalu.

Friday, November 30, 2012

Panduan memilih fasilitas KPR

Panduan memilih fasilitas KPR:Di era modern sekarang ini,dengan semakin ketatnya persaingan bisnis di semua bidang,termasuk juga di bidang perbankan,mendorong setiap bank semakin gencar mempromosikan beberapa produk KPR mereka.
Tentunya ini sangat memberikan manfaat kepada masyarakat,Kesempatan konsumen untuk memilih fasilitas KPR menjadi lebih luas.
cukup  menentukan saja pilihan KPR dari bank mana yang dirasakan lebih menguntungkan dan lebih murah. Meskipun demikian, banyaknya pilihan terkadang membuat konsumen bingung untuk menjatuhkan pilihan. 

Oleh karena itu sebagai calon konsumen sebaiknya anda memperhatikan beberapa hal yang penting agar dapat memilih tawaran KPR ini yang sesuai dengan keinginan anda.
Petimbangan dalam menentukan pilihan fasilitas KPR ini tidak hanya dari aspek fitur produk KPR nya tetapi juga dari sisi bank penyalur KPR. Pertimbangan ini penting, agar fasilitas KPR benar-benar memberikan solusi dalam membeli rumah dan bukan malah menimbulkan masalah dikemudian har.
Beberapa hal dibawah ini semoga dapat memberikan referensi sebagai panduan bagi anda yang ingin mengajukan KPR.(Kredit Perumahan Rakyat)
-Hal pertama tentunya adalah Bunga bank
-Kemudian lama  waktu kredit
-Maksimal plafon KPR dan 
-Lamanya proses merupakan bahan yang harus menjadi pertimbangan oleh setiap calon nasabah KPR. 
Bunga bank tentu saja diharapkan semakin murah. Jangka waktu KPR juga diharapkan diberikan kemungkinan untuk semakin panjang sehingga angsurannya dapat semakin kecil. Dan tentu saja, proses pengajuan kpr hingga keputusannya diharapkan tidak berbelit-belit.

Bunga bank dalam fasilitas KPR perlu diperhatikan,karena sering terjadi bungan bank yang memberatkan bagi konsumen,Sudah lama ngangsur,tetapi kenapa hutang pokok masih saja besar?   ini yang sering terjadi,tidak ada yang salah tetapi ini lebih kepada kekurang hati-hatian di awal dalam menentukan pilihan .

Cara perhitungan suku bunga biasanya ada tiga metode.
  1. Bungan efektif
  2. Bunga flat
  3. Anuitas

Nah apa yang dimaksud dengan ketiga metode bunga tersebut?Mari kita lihat lebih rinci.
Metode efektif akan menghitung beban bunga berdasarkan saldo pokok setiap bulan. 
  • Bungan efektif 
Penghitungan bunga efektif,beban bunga ini akan semakin berkurang  setiap bulannya. Di perhitungkan sesuai dengan sisa hutang KPR,namun dalam memilih metode ini konsumen harus berhati-hati,karena sistem ini memungkinkan besaran bunga dapat berubah sesuai perkembangan pasar bisa naik,dan juga bisa turun.
Adanya kemungkinan perubahan mengikuti suku bunga pasar ini dikenal dengan istilah adjustable rate.
Dalam metode perhitungan bunga secara efektif, pada umumnya pelunasan dapat dilakukan pada saat sebelum jatuh tempo tanpa dikenakan pinalti
  •  Bunga flat
Sedangkan perhitungan bunga flat akan menghitung beban bunga yang tetap sepanjang jangka waktu kredit. Karena besarnya bunga diperhitungkan dari saldo pokok KPR awal (plafon). Keuntungan metode ini adalah,anda memiliki kewajiban ngangsur tetap selama jangka waktu kredit sampai selesai,sekalipun suku bunga di pasar meningkat beban bunga anda tidak akan terpengaruh
  • Anuitas
Metode anuitas adalah angsurannya setiap bulannya sama. Hanya saja, komposisi dalam setoran anda besarnya bunga dan pokok yang berbeda. Bulan-bulan pertama komponen beban bunga lebih besar dibandingkan dengan komponen hutang pokok. Semakin lama komponen pembayaran pokok yang lebih besar dibandingkan dengan komponen bunga.Tetapi besar setoran anda setiap bulannya sama.

Suku bunga murah adalah  menjadi keunggulan dalam setiap penawaran fasilitas KPR oleh perbankan dalam mencari calon nasabah. Penawaran ini juga perlu anda cermati lebih jauh,sampai berapa lama jangka waktu suku bunga murah itu berlaku. Ada bank misalnya menawarkan bunga sebesar 6,99 % fixed selama 3 tahun. Ini artinya hanya selama 3 tahunlah bunga itu akan tetap sebesar 6,99 % bukan selama jangka waktu kredit. Terkadang besarnya suku bunga yang ditawarkan lebih rendah dari suku bunga dasar kredit (SKDK) bank tersebut. Cara ini merupakan gimmick marketing untuk meraih pangsa pasar.

Hal berikutnya yang perlu diperhatikan adalah,jangka waktu. Tidak semua bank bersedia memberikan fasilitas KPR untuk jangka waktu relatif lama. Pada umumnya semakin panjang jangka waktu kredit maka angsuran akan semakin kecil. Bank yang sistim penghitungan bunga KPR dilakukan secara flat biasanya akan memberikan jangka waktu yang lebih pendek. Sedangkan bank yang sistem penghitungan bunganya dilakukan secara efektif biasanya memberikan jangka waktu yang lebih panjang hingga 20 tahun bahkan kini ada yang sampai 25 tahun.

Maksimal KPR dari masing-masing bank juga berbeda. Ada yang dapat memberikan sampai dengan 90 % dari harga jual atau taksasi dan ada juga yang berkisar maksimal 70 %. Berkaitan dengan ini patut juga diketahui adanya ketentuan Surat Edaran Bank Indonesia yang mengatur uang muka (down payment) pembelian rumah dengan tipe di atas 70 m² minimal 30 %. 

Hal yang terakhir adalah lama proses,jangan sampai proses yang berbelit-belit dalam mengurus KPR membuat anda jengkel,oleh karena itu sebelum mengajukan KPR,anda perlu untuk memperhatikan hal-hal yang telah dibahas di atas,Tidak salah juga anda untuk banyak bertanya kepada teman,keluarga,dan sahabat yang sudah mengalami secara langsung KPR di salah satu bank,sebagai bahan pertimbangan sebelum mengajukan KPR.
Demikian panduan sebelum menjatuhkan pilihan memilih KPR...semoga bermanfaat.








KPR,Kredit,cara mengejukan KPR,cara kredit rumah,syarat KPR Perumahan Rakyat,perumahan,bank,perbankan,kredit,nasabah,konsumen,suku bunga,bunga bank,hutang bank,proses kredit,jatuh tempo,mengajukan KPR,proses KPR,bunga flat,bunga efektif,anuitas,jangka waktu kredit,plafon KPR,masa kredit,keuntunga KPR,panduan memilih KPR
,suku bunga murah,pinjaman,akad kredit,agunan bank,fasilitas KPR,
BCA,Mandiri,BRI,Danamon,BPR,BPD,marketing,BII,BNI,memilih kPR,Rumah,setoran

Keuntungan program asuransi pendidikan anak

Keuntungan program asuransi pendidikan anak:Salam sobat setia Citra Maniezs,semoga dalam keadaan sehat selalu.
Kali ini kita akan mengulas tentang program asuransi pendidikan anak.
Berbagai macam jenis investasi untuk menyiapkan biaya pendidikan anak ada yang memilih  jenis investasi dengan membeli properti sebagai investasi untuk biaya anak kuliah,ada yang membeli tanah,ada juga   yang investasi dengan membeli logam mulia dsb.Tetapi ada juga sebagian orang yang memilih dengan membeli asuransi pendidikan anak.
Semua ini tujuannya adalah untuk masa depan ketika anak membutuhkan biaya untuk melanjutkan kuliah,dananya sudah tersedia.
Nah kali ini kita akan membahas tentang Asuransi pendidikan.
Asuransi pendidkan anak ini dapat menyediakan biaya pendidikan mulai SD, SMP, SMU, hingga Universitas.
Untuk mendapatkan tanggungan biaya, Anda harus membayar premi yang besarnya bisa ditentukan sesuai keinginan Anda. Semakin besar uang pertanggungan yang ingin didapat, semakin besar biaya premi yang harus dibayarkan. Jenis asuransi ini bisa cair (cash) per termin, misalnya, ketika anak harus masuk SD, SMP, SMA dan Universitas.
Sebagai ilustrasi: uang pertanggungan (UP) Rp 100 juta dan premi yang harus dibayar per tahun sekitar Rp 8 juta. Salah satu penyedia jasa asuransi akan mengeluarkan biaya asuransi pedidikan setiap kali anak masuk sekolah, dengan ketentuan sebagai berikut: SD 10 persen dari UP atau Rp 10 juta; SMP 15 persen dari UP atau Rp 15 juta; SMA 25 persen dari UP atau Rp 25 juta; Universitas 50 persen dari UP atau Rp 50 juta.

Setelah kontrak selesai biasanya ketika anak berusia 21, akan keluar dana cash 100 persen dr UP atau Rp 100 juta. Total biaya yang bisa didapat adalah 250 persen dari UP.

Kelebihan dari asuransi pendidikan di antaranya:
* Premi hanya dibayar selama 10 tahun. Setelah itu bebas premi namun anak masih mendapat biaya pendidikan sampai selesai.
* Bisa mendapatkan biaya pendidikan per tahapan sekolah.
* Ketika orangtua terkena musibah misalnya cacat total,baik yang disebabkan penyakit ataupun oleh karena kecelakaan,tentunya sudah tidak bisa bekerja seperti biasa,padahal baru membayar premi selama tiga tahun, maka selanjutnya bebas bayar premi sementara pertanggungan akan jalan terus.
Kelebihan lain adalah menyediakan biaya kesehatan untuk orang tua sang tulang punggung pencari nafkah.Mulai dari tersedianya biaya ketika dirawat inap  di rumah sakit,kemudian biaya uang pertanggungan jika terkena resiko sakit kritis,kemudian biaya uang pertanggungan jika terkena resiko cacat total hingga tutup usia.
Hal-hal inilah yang menjadi kelebihan/keuntungan dari menabung dengan membeli asuransi pendidikan anak,yang tidak dimiliki oleh investasi di bidang yang lain.bahkan dideposito sekalipun.
Sehingga dengan menabung membeli asuransi pendidikan anak,itu artinya anda telah menyediakan biaya yang terjamin untuk putra-putri tercinta,walau apapun yang terjadi kepada orang tua sang pencari nafkah.
Tentu tujuan/cita-cita sang orang tua adalah menyediakan biaya yang cukup kelak ketika waktunya anak akan melanjutkan ke universitas.
Dengan memiliki asuransi pendidikan anak ini,nantinya ketika sang anak akan melanjutkan kuliah,anda cukup katakan:Nak...sekarang kamu tinggal pilih,mau melanjutkan kuliah dimana?singapura,USA,Ingris atau Jerman?.Kami sebagai orang tua sudah siap dengan biayanya...amin....





Asuransi pendidikan,perusahaan asuransi,asuransi jiwa,agen asuransi,premi asuransi,program asuransi,bisnis asuransi,klaim asuransi,pertanggungan,rumah sakit,cacat total,biaya rumah sakit,kecewa asuransi,asuransi jiwa,asuransi umum,asuransi penipu,asuransi kesehatan,telemarketing,jual asuransi,jamsostek,axa,axa mandiri,prudential,bumi putra,sinar mas,allianz,jamsostek,cigna,wana arta,berita asuransi,asuransi TKI,keuntungan asuransi,manfaat asuransi,asuransi pemaksa,jual asuransi,cara memilih asuransi,cara jual asuransi,asuransi mobil,bank insurance,kartu asuransi,kesehatan,agen,polis,medicare,asuransi unit link,asuransi traditional,dana pensiun,asuransi,asuransi kendaraan.


















Wednesday, November 28, 2012

Benarkah investasi di Unwall Club De Angel

Benarkah investasi di Unwall Club De Angel:Hari Ini saya ingin mengulas mengenai bisnis Investasi Saham yaitu Club De Angel dengan Proyek Website Jejaring Sosial Unwall.net yang berubah menjadi Unwall.Com.  

APA ITU CLUB DE ANGEL ? 

Club de Angel adalah asosiasi investor yang berpusat di Amerika. Berdirinya dimaksudkan untuk mensupport bisnis atau dunia usaha yang baru muncul hasil kreasi warga masyarakat yang memiliki nilai jual tinggi dimasa depan. Intinya, unwall.net/unwall.com  ini adalah situs social network yg ada di china. Dan mereka menjual saham Pre-IPO. 
Pencarian saya di internet belum menemukan apakah ini scam/penipuan atau bukan.Tapi melihat beberapa bagian situsnya, sepertinya mekanisme penjualannya menggunakan cara-cara MLM (Multi Level Marketing).
Setelah saya mencoba googling atau bertanya sama om goog,sampai kepada situs Unwall.com. 

Inilah tampilan depan situs Unwall.com.



Kemudian saya mencoba  menelusuri ke bagian dalamnya/jeroannya,saya cukup kaget,lho...koq dibagian index PHP nya terdapat gambar Foke pake baju Jokowi,ada juga photo jokowi,dan photo pasangan sedang berduaan makan sore...hehehe....Ini lah tampilan dalamnya.




Sangat disayangkan sekali situs investasi kelas dunia dengan sistem keamanannya yang sangat low.

Bagi anda yang ingin atau berminat investasi di saham,saya sedikit memberikan pencerahan untuk investasi diperdagangan saham.
Untuk berinvestasi disaham agar mengurangi resiko disarankan untuk membeli saham-saham yang ada ditanah air saja,Sangat banyak pilihannya. Lagipula tanah air kita tercinta ini masih sangat membutuhkan para Investor untuk  demi berlangsungnya  pembangunan, sedangkan orang tionghoa sendiri  banyak yang datang dan berinvestasi di negar kita ini,kenapa kita malah harus jauh-jauh ke luar negeri ?
Lagi pula klo invest didalam negeri,kita dapat dengan mudah memantaunya,update informasinya cepat kita tau,kantornya dekat,dan perkembangannya dapat kita ikuti setiap hari,klo ada apa-apa gampang urusannya,karena jalur hukumnya kita sudah paham karena adanya dinegara kita sendiri.Ya....ini hanya sekedar saran aja sich...pilihan ada di tangan anda.
Setelah melihat fakta yang demikian....Bagaimana menurut anda Investasi di unwal.com/Club De Angel ?



Sponsor ID Club De Angel, Unwall.com, Situs resmi unwall.com,Investor indonesia, Cara investasi di Club De Angel, Cara daftar Club De Angel, Harga saham club de angel,Prediksi saham Unwall.com.Club De Angel, Indonesia,Lampung,Bandung,Jakarta,Batam,Kalimantan,sulawesi,Batam,Palembang,Surabaya, Kebenaran investasi di Club De Angel,Club De Angel is Scam, Club De Angel penipu, Kecewa Club de angel,Club De Angel penipuan, Rahasia investasi di Club De Angel,Keuntungan investasi club de angel,Stok split Club de angel.



Monday, November 26, 2012

Cara membuat Brownis Keju Ceplok

Cara membuat 
 Broenis Keju ceplok
-Bahan-bahan
-3 butir telur
-100 gram gula pasir
-1/4 sendok teh garam
-1 sendok teh SP
-75 gram tepung terigu
-25 gram cokelat bubuk
-75 gram margarin
- 50 gram cokelat masak pekat

-Lapisan Keju 
-60 gram cokelat masak putih dicairkan
-75 gram margarin
-1 kuning telur
-20 gram tepung terigu
-50 gram keju parut
Cara membuat
1.Panaskan margarin sampai leleh.Matikan api.
Masukkan cokelat masak pekat yang sudah dipotong-potong.
Biarkan mencair.Sisihkan.
2.Kocok telur,gula,garam dan SP sampai mengembang.
3.Tambahkan terigu dan cokelat bubuk sambil diayak dan diaduk rata kedalam kocokan telur.
4.Masukkan cokelat cair.Aduk rata.
5.Kocok semua bahan keju sampai rata.
6.Tuangkan 1/3 bahan brownis kedalam cetakan 12x24x4 cm,yang telah diolesi minyak dan dialasi plastik.Sendokkan dibeberapa tempat bahan lapisan keju.Kukus 15 menit dalam panci kukus yang telah dipanaskan lebih dahulu.
7.Tuangkan 1/3 adonan brownis.Sendokkan lapisan keju dibeberapa tempat.Kukus lagi 15 menit.Tutup 1/3 adonan browni.Kukus lagi 15 menit.
Sekarang Brownis Keju Ceplok siap untuk dihidangkan...untuk 18 potong.
Selamat mencoba.
Simak juga masakan yang satu ini Puding neopolitan













Sunday, November 25, 2012

Hal-hal yang harus di hindari seorang agen asuransi

Hal-hal yang harus di hindari seorang agen asuransi jiwa:Menjadi seorang agen asuransi jiwa memberikan sangat banyak pelajaran berharga dalam menghadapi banyak orang.Bertemu dengan banyak karakter dan sifat manusia.
Ada orang yang dengan baik dan tulus menerima kedatangan seorang agen asuransi,ada orang yang menerima dengan terpaksa,ada yang menghindar jika mengetahui kedatangan agen asuransi,tetapi ada juga yang dengan terang-terangan menolak dengan keras terhadap agen asuransi.Beragam tipe/karakter manusia tentunya menjadi tangtangan tersendiri bagi anda sebagai agen asuransi yang profesional.Untuk belajar mengenai cara menghadapi berbagai tipe/karakter calon nasabah dapat anda lihat disini.
Untuk menghadapi berbagai tipe/karakter calon nasabah ini tentunya sebagai agen asuransi anda telah dibekali dengan pelatihan-pelatihan yang di adakan oleh masing-masing perusahaan asuransi.Sehingga anda akan mampu berhadapan dengan ribuan jenis karakter manusia.Disini lah seni dan asyik nya menjadi agen asuransi .Berikut adalah beberapa hal penting yang harus anda hindari dalam menjual asuransi.
  • Diawali dari telephon membuat janji ketemu.Hindari bercerita program ketika menelephon membuat janji ketemu dengan calon nasabah,sekalipun calon nasabah anda bertanya tentang program,tetapi anda tidak boleh terpancing untuk menceritakan program,karena tujuan anda menelephon adalah untuk menetapkan jadwal untuk bertemu.Selain itu untuk memberikan sedikit rasa penasaran kepada calon nasabah sehingga calon nasabah  bersedia untuk bertemu jika ingin mengetahui lebih tentang apa yang akan anda jelaskan.
  • Hindari kebiasaan jam karet...misalnya:Jika janji ketemu telah ditetapkan pukul 14.00 wib,usahakan anda tepat waktu,atau lebih awal sekitar 15 menit.Ini memberikan kesan bahwa anda adalah orang yang dapat dipercaya,dan tepat waktu.Sehingga calon nasabah  akan merasa bahwa mereka sedang berhadapan dengan orang yang berkomitmen tinggi,dan dapat dipercaya.Keterlambatan seorang agen terhadap janji yang telah disetujui akan memberikan kesan negatif terhadap calon nasabah,tetapi calon nasabah tidak akan mengungkapkannya kepada anda.
  • Hindari raut wajah yang kurang bersahabat,jika anda sedang mengalami masalah,kalau bisa lupakan sejenak masalah tersebut.Tetapi jika masalah itu menjadi penghalang dan anda tidak dapat melupakannya sejenak,lebih baik anda memilih istirahat untuk kemudian dapat bekerja dengan baik kembali.Berhenti sejenak tetapi kemudian berlari ini lebih baik daripada anda memaksakan tetap berjalan dengan hati yang terpaksa.
  • Hindari penampilan yang tidak profesional,usahakan penampilan anda rapih,karena anda adalah duta dari perusahaan anda sendiri.Anda adalah cermin dari perusahaan.
  • Hindari kebiasaan merokok di hadapan calon nasabah,sekalipun sang calon nasabah anda adalah seorang perokok dan sedang merokok,hal ini lebih kepada sopan-santun anda sebagai tamu di hadapan calon nasabah tersebut.
  • Hindari menunjuk dengan jari tangan ketika proses presentasi terjadi,Usahakan menggunakan alat penunjuk,misalnya bolpoint dan sebagainya,agar terlihat lebih sopan dan profesional.
  • Hindari menggunakan kata-kata yang sifatnya lemah ketika anda sedang presentasi,karena akan membuat calon nasabah anda ragu terhadap anda,dan terhadap produk anda.misalnya:Mungkin,barangkali,bisa jadi dsb.Tetapi berikan keyakinan dan kepastian,ini akan menunjukan bahwa anda memang experts dibidang asuransi.
  • Hindari menjelek-jelekan produk kompetitor dalam proses presentasi anda,sekalipun calon nasabah pernah merasa dirugikan oleh produk lain,tetapi anda sebagai agen yang profesional tidak boleh terpancing untuk turut serta menjelekkan produk pesaing anda.Anda cukup sebagai pendengar setia terhadap apa yang pernah mereka alami,dan berikan rasa empati kepada calon nasabah.Kemudian yakinkan calon nasabah anda bahwa produk yang anda presentasikan ini adalah hal yang berbeda dengan apa yang pernah mereka alami.
  • Hindari membantah secara langsung dengan keberatan-keberatan yang timbul dari calon nasabah,Ingat...bahwa keberatan itu timbul oleh karena mereka ada minat terhadap produk anda,sehingga mereka mengeluarkan keberatan,dan ini adalah sinyal bahwa anda akan menutup penjualan(Closing).Lakukan menangani keberatan dengan cara yang profesional seperti yang telah kita bahas pada tulisan saya sebelumnya,atau anda boleh lihat disini.
  • Hindari menjual terlalu memaksa,biarkan semua berjalan sesuai proses,tugas anda adalah menjelaskan dengan jelas,tuntas dan transparan.Kemudian anda akan memberikan solusi yang terbaik,sesuai kebutuhan calon nasabah.Semakin anda memaksa akan membuat calon nasabah semakin membentengi diri untuk tidak membeli.Posisi anda adalah sebagi Mitra,sebagai Konsultan dan sebagai Problem solver (pemberi solusi terhadap masalah).
  • Hindari menjual dengan menjanjikan diskon...hal ini akan memberikan kesan yang kurang baik terhadap anda sebagai agen yang profesional.
  • Hindari menjual dengan menjanjikan hadiah,tetapi menjuallah dengan meningkatkan kebutuhan calon nasabah terhadap produk asuransi anda.Produk asuransi dibeli bukan karena diskon atau hadiah tetapi karena mereka sadar terhadap resiko dan ketidakpastian yang mungkin terjadi,dan masa depan.
  • Hindari menjual dengan memelas.Masih ada beberapa agen yang menjual dengan cara memelas,kurang target,atau ingin mencapai sesuatu dan sebagainya.Ini akan menjatuhkan kredibilitas anda di hadapan calon nasabah.
  • Hindari menjual yang tidak transparan,tetapi jelaskan semua secara jelas dan benar,sehingga di kemudian hari anda tidak akan menjadi sasaran kekecewaan nasabah,akibat ketidakpahaman secara detil dari calon nasabah anda.
  • Terakhir merawat nasabah adalah kunci sukses seorang agen asuransi...karena anda akan mendapatkan nilai positif dari nasabah anda sendiri dan tanpa anda sadari anda akan dipromosikan kepada teman,kerabat mereka,sehingga pasar anda semakin luas.Untuk itu berikan pelayanan yang terbaik kepada setiap nasabah anda.Sehingga referensi dari nasabah akan mengalir sekalipun anda tidak memintanya.
Demikian sobat,beberapa hal yang umum terjadi dan harus dihindari dalam melakukan penjualan polis asuransi,terutama asuransi jiwa.Semoga bermanfaat dan good luck.





Asuransi,Asuransi jiwa ,Menjual asuransi,Membeli asuransi,Memasarkan asuransi,Premi asuransi,Perusahaan asuransi, Agen asuransi,Macam Polis asuransi,Pertanggungan asuransi,Klaim asuransi,Menawarkan asuransi,Kecewa asuransi,Jenis asuransi,Asuransi penipu,Asuransi Telemarketing,Asuransi haram,Bisnis asuransi,Closing,Target,Bisnis asuransi,Presentasi Keberatan nasabah,Customer,Klien,Nasabah,Fact finding,Tabungan asuransi,,Meminta referensi,Created the need,Komisi asuransi,Asuransi umum, Saham,investasi,Kesehatan,Rumah sakit,Sakit kritis,Meninggal dunia,Cacat total,Ujian AAJI,Resiko hidup,Keuntungan asuransi,Polis lapse,Training asuransi,Lisensi asuransi,AAJI, Telemarketing,Asuransi murah,Asuransi kecelakaan,Manfaat polis asuransi,Worksite,Setoran,Group selling,Penjualan,Asuransi terbaik,Tehnik menjual, Operasi,Prospek,Strategi menjual,Produk asuransi,Ahli waris,strategi marketing,Group asuransi,Karyawan,Keuntungan asuransi,Pendidikan,Pensiun,,Pendekatan kepada calon nasabah,Cara mudah menjual,Sales asuransi.Risk Basic Capital (RBC),Found manager,Equity,Syariah,Rahasia asuransi,Rumah sakit,Medical cek up.Uang pertanggungan,Layanan asuransi,After sales servis.Masyarakat,



Menjual asuransi jiwa 7 menit

Menjual asuransi jiwa 7 menit:Salam sobat...kali ini kita akan membahas bagaimana cara menjual asuransi jiwa dengan cara yang sangat efektif,cepat,tepat dan maksimal.Sesuai judul artikel ini,menjual asuransi jiwa 7 menit...artinya tidaklah pas tujuh menit,ya mungkin 10 menit,tergantung dari anda yang menjelaskannya,bukankah setiap kita memiliki cara dan gaya komunikasi yang berbeda...?,nah dsini perbedaannya.
Tetapi istilah ini saya pake tujuh menit karena memang tidak membutuhkan waktu lama untuk menjelaskannya,dan tepat sasaran sesuai dengan kebutuhan calon nasabah,dan mudah dipahami.
Tanpa berniat menggurui sobat,tetapi ini adalah kisah nyata (tetapi nama ini adalah nama samaran) ,dan murni niat hanya ingin berbagi dengan teman-teman sekalian,semoga ini bisa menjadi inspirasi dan referensi untuk teman-teman sekalian.
Sebagai catatan cara seperti ini cocok anda praktekan dengan orang yang sudah anda kenal dan anda pun sudah dikenal oleh prospek tsb (sudah saling kenal),sehingga tidak membutuhkan waktu lama untuk pendekatan dan fact finding,karena anda telah mengetahui kondisi prospek itu sendiri.Berikut proses presentasinya.
Agen :( proses basa-basi sudah selesai), "Pak Ali...Kalau saya sebutkan beberapa pilihan berikut:Kesehatan,Pendidikan anak,Masa depan yang Terjamin.manakah menurut bapak yang lebih penting dan lebih utama dari ketiga hal tersebut?
Pak Ali :Ya... ketiga-tiga nya sangat penting dan utama...
Agen :Betul pak Ali,tetapi maksud saya kalau harus mengutamakan salah satu dulu,mana menurut bapak yang lebih penting dari ketiganya?
Pak Ali :Ya sudah tentu kesehatan dong...
Agen :Saya setuju pak Ali,karena dengan kesehatan yang kita miliki maka kita akan dapat mewujudkan dua hal berikutnya bukan?
Pak Ali :Ya betul...
Agen :Pak Ali...Saya yakin bahwa orang seperti bapak tentunya memiliki tabungan,kalau saya boleh bertanya,Selama ini bapak menabung dimana?
Pak Ali :Ya ada sich sedikit...saya menabung di.........?(terserah mereka menabung        dimana itu tidak menjadi poin penting)
Agen :Baik pak...Kalau saya boleh bertanya pak,tujuan bapak menabung itu sebenarnya apa pak?
Pak Ali :Ya...tentunya  banyak tujuannya...
Agen : baik pak,apakah bapak juga memiliki tabungan jaga-jaga...?maksud saya tabungan untuk hal-hal yang tidak terduga,contohnya tiba-tiba sakit dan masuk rumah sakit dsb?
Pak Ali :Ya...tentunya ada lah...karena kita tidak tau apa yang kan terjadi kedepannya.
Agen :Saya setuju pak,bapak adalah orang yang sangat perhatian terhadap masa depan keluarga.
Maafkan saya kalau terlalu kecil pak,kalau saya sebutkan angka 500 juta untuk tabungan jaga-jaga kesehatan yang bapak miliki apakah demikian pak?
Pak Ali :wach..itu terlalu besar...sebenarnya ada apa yach...ini tujuannya apa?(calon nasabaha masih belum menyadari maksud dan tujuan anda)
Agen :Nanti saya akan jelaskan pak....sekarang tujuan saya adalah baik,untuk memastikan apakah bapak telah memiliki pilar yang kokoh sesuai menurut apa yang telah saya pelajari.Kalau 500 juta bapak katakan tadi terlalu besar,barangkali sekitar angka 250 juta adalah tabugan jaga-jaganya pak?
Pak Ali :Ya...kira-kira begitulah....
Agen :Baik pak,Bapak telah memiliki pilar keuangan yang menurut saya cukup saat ini,Artinya ini adalah tabungan yang tentunya tidak boleh di ganggu karena untuk jaga-jaga bukan?
Pak Ali :ya kira-kira begitu lah...
Agen :Pak Ali,kalau saya punya sebuah konsep,bapak akan memiliki tabungan jaga-jaga senilai 250 juta bahkan lebih,tetapi bapak tidak harus menabungkan uang bapak sebesar itu dan bapak dapat menggunakan sisanya untuk menambah usaha bapak,apakah bapak berminat untuk memilikinya?
Pak Ali :Tabungan apa itu...?
Agen :baik pak saya akan menjelaskan konsep tabungannya,tetapi jika konsep ini bagus apakah bapak akan berminat?
Pak Ali :Ya boleh ...lihat dulu bagaimana konsepnya...
Saatnya anda masuk ke program yang akan anda jual...Posisi calon nasabah sudah di isolasi (sudah terkunci) sehingga anda tidak akan banyak menghadapi keberatan (handling objection).
Jika anda menjelaskan dengan baik,dengan yakin,tulus dan dapat dimengerti maka akan lebih mudah untuk menutup penjualan (closing).Demikian sobat sedikit berbagi ide menjual asuransi dengan cepat,tepat dan efektif waktu.semoga bermanfaat.selamat berjuang.salam.........Citra maniezs












Saturday, November 24, 2012

Bingung membeli asuransi lewat agen atau bank?

Bingung membeli asuransi lewat agen atau bank?:Semakin meningkatnya kesadaran masyarakat kita akan pentingnya berasuransi ini adalah merupakan kabar baik terhadap pertumbuhan industri asuransi di indonesia,tentunya juga kabar baik demi terciptanya jaminan akan masa depan yang lebih baik terhadap nasabah asuransi itu sendiri.Masing-masing perusahaan asuransi melakukan terobosan-terobosan baru baik dari segi pelayanan,jenis program dan cara pemasarannya.
Cara pemasaran yang dilakukanpun berbagai cara dan bermacam jalur,ada yang menjual dengan langsung ketemu calon nasabah melalui agen,ada juga bekerjasama dengan perbankan,atau juga telemarketing.Ini semua tujuannya adalah memudahkan calon nasabah untuk mendapatkan asuransi yang mereka inginkan.Seiring dengan semakin maraknya para marketing asuransi dengan jalur penjualan yang berbeda-beda ini menimbulkan kebingung terhadap nasabah itu sendiri Untuk memilih jalur membeli asuransi.Apakah harus membeli asuransi melalui jalur bank,telemarketing atau melalui agen?...
Membeli asuransi dengan jalur bank dan telemarketing ,sang nasabah dihubungi lewat telepon dan menjelaskan jenis asuransi yang di tawarkan.
Menurut Direktur Eksekutif AAJI (Assosiasi Asuransi Jiwa Indonesia) Benny Waworuntu,jika memilih Jalur distribusi non agen ini lebih tepat jika calon nasabah berniat membeli asuransi yang melekat dengan produk perbankan, seperti deposito, tabungan pendidikan, tabungan berjangka ataupun pembiayaan.
Khusus jalur agen,yaitu membeli asuransi secara langsung melalui agen,sudah tentu memberikan kesempatan kepada sang calon nasabah untuk memastikan lisensi dari agen tersebut,Pastikan apakah lisensi agen itu masih berlaku atau tidak,agar secara hukum dapat dipertanggungjawabkan,juga medapatkan penjelasan secara detil (mempelajari) tentang program yang sesuai dengan kebutuhan calon nasabah tersebut,bagaimana programnya,apa saja keuntungan dan manfaatnya,berapa besaran premi yang sesuai dan sebagainya.
Satu hal yang paling penting adalah pelayanan,sebagai agen yang telah menjual produk asuransi sudah seharusnya juga memberikan pelayanan kepada nasabah tersebut.karena sebagian besar nasabah masih awam terhadap yang namaya klaim.
Namun sebelum membeli produk asuransi ini dan memutuskan untuk memilih distribusinya, yang terpenting adalah memilih perusahaan asuransi yang tepat. Karena sebagus-bagusnya agen, kalau perusahaannya bangkrut, yang membayar klaim adalah perusahaan bukan agennya.
Namun demikian dari data AAJI, saat ini jalur non agen khususnya bank sudah menjadi kontributor terbesar dalam penyumbang premi, dibanding agen. Berdasarkan data AAJI kuartal II-2012, total premi yang masuk Rp 49,65 triliun. 
Jalur bank mengontribusikan Rp 20,1 triliun. Sementara dari agen Rp 19,5 triliun. Sisanya dari telemarketing Rp 1 triliun dan Rp 9 triliun dari saluran distribusi lainnya.
"Ini merupakan sejarah baru bagi bisnis bancassurance (asuransi melalui bank). Selama ini jalur dari agen selalu mendominasi," tambah Benny.
Padahal jumlah agen selalu bertambah setiap tahunnya. Di periode yang sama, jumlah agen mencapai 308.229 orang atau meningkat 43,2 persen dibanding tahun semester I-2011 sebesar 215.304 orang.
"Meski jalur dari bank semakin kuat, keagenan akan menjadi tulang punggung bagi industri asuransi jiwa sampai akhir tahun," tambahnya














Wednesday, November 14, 2012

Menjual asuransi dengan cara yang berbeda

Menjual asuransi dengan cara yang berbeda:Selamat dan semangat pagi sobat setia Citramaniezs.Selamat Tahun baru 1 muharam 1434 H.Semoga kita semua diberikan keberkahan yang semakin berlimpah.aminnn...Kali ini kita ketemu lagi dalam suasana selalu sehat tentunya.
Baik kita langsung saja,Kali ini kita membahas bagaimana cara menjual asuransi jiwa dengan cara yang berbeda dengan orang lain pada umumnya.
Seperti kita pernah bahas pada tulisan saya sebelumnya,bahwa sesungguhnya setiap orang membutuhkan asuransi jiwa,Tetapi tidak semua orang mau membeli asuransi jiwa,menurut saya bukan karena mereka tidak membutuhkan asuransi,tetapi karena  agen dalam melakukan pendekatan yang kurang menyentuh kepada sang calon nasabah tersebut,disamping kurang terciptanya kebutuhan akan asuransi jiwa.
Ini adalah tugas kita sebagai agen asuransi jiwa yang profesional.
Banyak orang mengatakan bahwa mereka tidak membutuhkan asuransi jiwa.Pertanyaannya adalah mengapa mereka tidak membutuhkan...?
Jika kita sebagai agen asuransi mampu melakukan pendekatan dengan baik,dan membuat bahwa polis ini dibutuhkan seperti mereka membutuhkan  beras (kebutuhan pokok) bagi calon nasabah apakah mereka akan menolak untuk membelinya? tentu tidak bukan...? Nah disini lah kita dituntut untuk selalu berinovasi dalam melakukan tugas mulia menjual polis asuransi jiwa ini.
Dengan harapan setiap orang memiliki polis asuransi jiwa sehingga mereka memiliki masa depan yang lebih  terjamin dsb.
Saya punya teman,yang sukses dibidang penjualan polis asuransi jiwa.Beliau berbagi cerita ketika menjual polis asuransi yang menurut saya angkanya cukup fantastis,dan ini lah awal bagi beliau untuk memulai mewujudkan satu persatu impiannya.Sekarang posisinya adalah Agency Manager disalah satu perusahaan asuransi jiwa terkemuka di indonesia.
Beliau seorang ibu dari dua orang anak yang masih kecil  sekitar kelas 4 SD dan yang bungsu usianya 5 tahun.Suaminya telah meninggal sekitar 3 thn lalu.
Menjadi singel parent yang harus memenuhi segala kebutuhan tanpa suami,menjadikan ibu agen asuransi ini berjuang,tanpa kenal lelah,pantang menyerah.
Beliau bercerita ketika memulai prospek dengan seorang ibu,katakanlah Ibu wati (bukan nama sebenarnya).
Seperti biasa pendekatan dilakukan,fact finding secara maksimal,kemudian menciptakan kebutuhan Created the need.apakah ibu wati langsung membeli...?  Belum...ibu wati belum membeli,ternyata ibu wati ini telah memiliki banyak polis asuransi jiwa,bahkan  telah memiliki investasi yang lumayan besar di salah satu perusahaan asuransi jiwa.Tetapi hal ini tidak menyurutkan mental ibu agen ini untuk melakukan penjualan kepada ibu wati tersebut.
Berselang sekitar 3 hari ibu agent ini kembali berkunjung kepada ibu wati,sekedar silaturahmi dan tidak terlalu membahas tentang asuransi.ngobrol ngalor ngidul kesana kemari,tujuannya adalah memperdalam fact finding.Dan disini juga ibu agen bercerita tentang masa lalu pribadinya,mengapa sekarang ia menjadi agen asuransi jiwa.
Dulu ketika suaminya masih ada,kehidupan ibu agen ini boleh dikatakan cukup,tidak perlu bekerja,hanya mengurus anak dirumah,suami yang bekerja.Sekitar 3 tahun yang lalu suaminya menderita penyakit,yang membutuhkan banyak biaya untuk pengobatan,sementara polis asuransi jiwa tidak ada.Apa yang terjadi...? Mau tidak mau suka tidak suka harta yang ada satu persatu di jual untuk pengobatan.
Sampai semua harta habis,bahkan rumahpun terjual,tetapi sayang sang suami tetap tidak sembuh,sampai pada akhirnya sang suami meninggal dunia.
Ibu agen ini bukan hanya kehilangan sang suami yang sangat di cintai,tetapi ia juga kehilangan penghasilan yang biasanya setiap bulan ada dan mencukupi tetapi sekarang menjadi tidak ada sama sekali.Sementara hidup harus terus berjalan dan sang anak akan semakin membutuhkan banyak biaya.Hal inilah yang membuat beliau harus bekerja sekarang,Dan beliau tidak ingin apa yang menimpa dirinya terjadi kepada orang lain. Lho kenapa bekerja menjadi agen asuransi jiwa? ya...karena di usianya yang sekarang ini belum tentu dapat diterima bekerja di perusahaan.
Panjang lebar ibu agen ini bercerita hingga membuat ibu wati terharu,dengan apa yang dialami ibu agen ini,bahkan sempat ibu wati ikut menitikkan air mata.Sampai disana apakah ibu wati membeli asuransi..?Belum...belum terjadi transaksi ketika itu karena ibu agen juga tidak terlalu memaksakan saat itu.
Tetapi apa yang terjadi....bahwa ibu wati sudah mulai tersentuh dangan pendekatan yang dilakukan ibu agent,bahkan sudah mulai dipercaya.Hal ini terlihat ketika ibu wati mulai cerita tentang keuangannya,termasuk investasinya bahkan nominal investasinya.
Dan saat itu juga ibu wati memberikan referensi beberapa nama teman terbaiknya sebagai referensi leads.Ibu wati pun turut membantu meyakinkan teman-temannya agar membeli.Kabar baiknya adalah belum satupun diantara teman ibu wati ini yang membeli.Yach...memang untuk menjual polis asuransi jiwa dengan nominal yang cukup besar tidaklah semudah menjual premi kecil...jadi ini adalah proses...
Berselang sekitar satu bulan sejak terakhir bertemu...ibu agent ini mengirimkan sms ucapan selamat ULTAH kepada ibu wati...Ibu wati merasa terharu,merasa senang ada orang yang menaruh perhatian dan mengingatkan hari spesial baginya.Sedangkan dirinya sendiri hampir tidak ingat kalau hari ini adalah hari ULTAH nya.
Dan  ibu agent ini datang dengan membawa kue ucapan selamat ULTAH kepada ibu wati.Saat itu juga ibu wati mengatakan bahwa ia sungguh terharu,tersentuh dengan apa yang dilakukan oleh ibu agen,dan menjanjikan bahwa satu minggu lagi ia akan terima uang dari hasil penjualan salah satu investasinya,dan akan membeli asuransi yang telah di tawarkan sejak sebulan yang lalu,bahkan ia juga akan memindahkan sebagian investasinya kepada perusahaan tempat ibu agen bekerja...kabar baik bukan...? wow...angkanya cukup fantastic...hampir mencapai 1 Milyar.
Hal ini dilakukan karena ibu wati telah merasakan betapa tulusnya ibu agen ini,sehingga ia sudah percaya full.Dan menerima nya bagaikan keluarganya sendiri.
Hari yang di tunggu tiba,dan benar bahwa ibu wati menepati janjinya,menjadi nasabah prioritas dari ibu agen teman saya ini.
Tidak sampai disitu saja....6 bulan berselang ibu wati akan mengadakan Pesta pernikahan anaknya,dan tentunya ibu agen pun turut di undang...Tanpa sepengetahuan ibu wati...ada kiriman karangan bunga yang cukup besar dengan tulisan  ucapan Selamat Berbahagia,inipun sangat membuat ibu wati terharu...terdapat juga nama perusahaan asuransi tempat ibu agen bekerja.
Pesta pernikahan yang cukup besar sehingga seluruh teman ibu wati di undang,termasuk teman-teman yang dulu pernah di prospek dan belum membeli asuransi yang di tawarkan.
Teman-teman ibu wati yang pernah di prospek ini pun turut terharu melihat ada karangan bunga yang datang dari orang yang sebenarnya tidak ada hubungan keluarga dengan ibu wati (hanya sebagai agen asuransi jiwa),tetapi ibu wati bercerita kepada teman-temannya,bahwa ia telah menganggap ibu agen ini sebagai keluarganya sendiri,dan tidak lupa turut mengajak teman-temannya untuk membeli asuransi jiwa dari ibu agen tsb.
Apa yang terjadi sobat,akhirnya satu persatu teman ibu wati yang dulu pernah di prospek dan tidak membeli,sekarang satu persatu mulai membeli polis asuransi jiwa dari ibu sang agen yang cerdas ini.Sudah tentu angkanya juga tidak jauh berbeda...
Dari sana Referensi leads terus berkembang hingga sekarang dan semakin luas.
Saya pribadi turut termotivasi mendengar cerita dari ibu teman saya ini,yang menjual dengan cara yang berbeda,Beliau menjual dengan menyentuh sisi emosional dari calon nasabahnya,melakukan pendekatan dengan baik,hingga orang yang tadinya tidak dikenal tetapi sekarang malah menjadi seperti keluarga sendiri.Beliau menjual dirinya sendiri sehingga dapat diterima dengan baik oleh sang calon nasabah.Beliau memberi dahulu kemudian menerima.(Give than take).
Betapa banyak agen asuransi jiwa yang menjual dengan cara yang sangat umum...menjelaskan manfaat,kemudian memaksa calon nasabah membeli,sehingga menimbulkan rasa bosan bagi calon nasabah.
Apa yang dilakukan ibu agen diatas menurut saya patut di contoh atau bahkan  kita ciptakan inovasi lain yang lebih fantastic dari ibu agen ini...Demikian sobat sekedar sharing kali ini semoga bermanfaat...kritik dan saran tentunya yang membangun,dengan hati terbuka kami sangat menghargainya.thanks.




Friday, November 9, 2012

Asuransi jiwa haram,menjual nyawa.

Asuransi jiwa haram,menjual nyawa.:Selamat pagi sobat setia Citramaniezs...kita ketemu lagi setelah kemaren sempat off menulis oleh karena sedikit ada kesibukan,hehehehe..sok sibuk banget.
Oke kita langsung saja.Beberapa waktu yang lalu saya ketemu dengan calon nasabah yang anti pada asuransi.Suami istri anti asuransi.Alasannya sederhana banget.Menurut mereka asuransi jiwa itu haram,sama saja dengan menjual nyawa orang yang di asuransikan.Hhhhmmmmm.....Ketemu tantangan nich...saya biarkan saja mereka mengeluarkan segala yang mereka tau tentang asuransi jiwa,apa alasan berkata haram,mengapa berkata menjual nyawa,dsb.Saya terus menggali-bagaimana pemikirannya,kenapa mereka mengatakan asuransi jiwa ini haram.Menarik  bukan...?.Oke mari kita lanjutkan.
Setelah menggali sampai hal yang detil,akhir nya sang ayah bercerita,sebenarnya dulu pada awalnya mereka tidaklah anti dengan asuransi.Mereka pernah membeli sebuah mobil baru cash...Kemudian mereka membeli asuransi untuk mobil.Tidak ada masalah ketika itu,semua lancar bahkan sampai tahun berikutnya tidak terjadi klaim,dan premi tahun keduapun lancar di bayarkan.Mobil ini dapat dikatakan mobil kesayangan,tidak ada yang boleh menggunakan mobil itu,kecuali sang ayah(pemiliknya).
Hingga pada suatu waktu,keluarga istri (ipar nya si ayah),datang untuk meminjam mobil,besok untuk di bawa ke kota lain,ada keperluan.Sang suami istri itu saling berpandangan,antara mau ngasi pinjam atau tidak,mereka tidak menemukan alasan untuk menolak.Lagi pula yang datang meminjam ini adalah iparnya sendiri sehingga gak enak hati kalau harus di tolak.Sang ayah ini bekerja sebagai wiraswasta dirumah sehingga tidak terlalu sering untuk keluar menggunakan mobil.Akhirnya istri berkata kepada sang ayah,sudahlah ayah,,,kita kasi aja,toh juga mobil itu sudah kita asuransikan,karena tidak enak hati kalau harus menolak ipar sendiri.Singkat cerita mobil pun di bawa oleh sang ipar untuk waktu sekitar dua hari.Walaupun dalam suasana hati yang tidak terlalu ikhlas mobil pun di berikan.
Malam harinya istri berusaha memberi pengertian kepada sang ayah,yang masih berpikir macam-macam kalau-kalau ada apa-apa dengan mobilnya.Kemudian istri berkata...sudahlah ayah,,,,tenang saja...toh juga mobil itu sudah kita asuransikan,jadi kalau terjadi hal-hal yang tidak di inginkan maka mobil itu akan di ganti oleh pihak asuransi.Pada akhirnya sang ayah mulai merasa tenang.Dan berfikir bahwa jika terjadi sesuatu atas mobil itu maka pihak asuransi akan menggantinya.Singkat cerita,hal yang dikhawatirkan mereka  terjadi,mereka mendapat kabar bahwa telah terjadi tabrakan di kota lain yang menyebabkan mobil kesayangan ini ringsek,tidak berbentuk,ipar masuk rumah sakit dengan kondisi kritis.Akhirnya terjadi perdebatan di antara suami istri,saling menyalahkan,sang ayah menyalahkan istri,dan sebaliknya,Kalau saja bukan karena kamu,mobil itu tidak akan kenapa-kenapa,begitu kata sang ayah,yang memang sangat menyayangi mobilnya.Istripun demikian,jika ayah ikhlas tentu tidak akan terjadi apa-apa.Mereka memberikan mobil itu dipinjam karena mereka merasa telah  memiliki asuransi.
Andai saja mobil itu tidak di asuransikan mungkin saja tabrakan ini tidak terjadi.Sang ayah mulai berfikir begitu.Untung saja nyawa sang ipar dapat diselamatkan.Memang betul mobilpun diganti dengan yang baru,tetapi sejak saat itu mereka memiliki mental blok,pemikiran negatif, bahwa asuransi adalah biang kerok musibah ini.
Masih menurut mereka,jika memiliki asuransi maka akan diberikan cobaan,tetapi jika kita tidak memiliki asuransi maka kita tidak akan di coba.Begitulah pemikiran yang terbentuk sehingga mereka menolak segala macam bentuk asuransi.Baik asuransi umum maupun terlebih lagi asuransi jiwa,bahkan menurut mereka dengan memiliki asuransi jiwa,itu artinya telah menggadaikan nyawa dengan uang.Sangat miris bukan?Tetapi tidak ada yang salah,hanya ini mengenai pemikiran saja,dari sudut mana kita melihat asuransi itu.
Menurut citramaniezs,Memiliki asuransi atau tidak..Musibah ya tetap musibah,yang mungkin saja bisa terjadi,atau tidak terjadi,karena  kita tidak dapat memastikan apa yang akan terjadi bahkan sedetik pun kedepan.Hanya satu hal yang pasti,yaitu setiap orang pasti meninggal dunia.Tetapi tidak tau kapan meninggalnya.Sekarang bagaimana kitanya,apakah akan meninggalkan ahli waris/keluarga dalam kondisi berkekurangan atau meninggalkan mereka dalam kondisi hidup layak.
Memiliki asuransi jiwa atau tidak,kematian itu pasti,dan tidak tau kapan kematian itu terjadi.
Apakah salah hukumnya jika kita menabung sebagian dari penghasilan kita untuk masa depan, yang kita tidak tau apa yang akan terjadi?
Asuransi jiwa adalah tabungan bagi keluarga untuk masa depan.Bukankah kita mempersiapkan masa depan dari sekarang?.Bukankah kita diberikan pikiran yang cerdas dan bijak untuk mengatur segala yang telah di berikan-Nya kepada kita.
Ataukah semua rejeki hari ini harus di habiskan hari ini?
Saya kira tidak begitu....Jadi membeli asuransi jiwa,sama dengan menabung mempersiapkan masa depan keluarga,ini poinnya.Apapun yang terjadi kepada orang yang membeli asuransi jiwa ini,dia telah mempersiapkan tabungan yang baik untuk keluarganya,agar orang/keluarga yang ditinggalkan tidak terlantar,dan dapat melanjutkan hidup layak,tidak membebani orang lain.
Nah terkait dengan uang duka yang diberikan perusahaan asuransi jiwa.Uang duka(uang pertanggungan) itu adalah suatu kontrak tertulis yang di ajukan oleh calon nasabah kepada perusahaan asuransi jiwa,dan disetujui oleh perusahaan asuransi jiwa.Dengan penuh kesadaran,suka-sama suka,dalam kondisi sehat,dan jelas tidak ada rahasia.Uang duka itu adalah kompensasi atas tabungan kita di perusahaan asuransi.jadi bukan pengganti nyawa yang meninggal.Berapapun besarnya uang duka,tidak akan mampu menggantikan nyawa orang yang meninggal.
Salahkah(haramkah hukumnya) jika kita membantu meringankan beban orang yang sedang mengalami musibah?.Bukankah kita harus saling bantu?
Nah perusahaan asuransi jiwa adalah saudara kita yang akan membantu,meringankan beban ketika musibah itu terjadi.
Intinya adalah...Jika niat membeli asuransi jiwa itu baik,maka akan Halal,tetapi jika diawali dengan niat dan pemikiran negatif maka akan menjadi haram.
Analogi lainnya begini:Jika anda bepergian atau mudik lebaran,nyetir mobil sendiri,apakah anda membawa ban serap,atau ban cadangan?..tentu dibawa bukan?..pertanyaannya,kenapa harus dibawa? apakah anda memastikan ban mobil anda akan pecah?...tidak juga bukan...?ataukah anda berharap ban mobil anda pecah karena anda sudah siap dengan ban serap?tentu tidak juga bukan?
Tetapi anda membawa ban serap hanya sebagai pilihan alternatif,atau jaga-jaga ketika terjadi hal yag tidak diinginkan.Jika anda tidak membawa ban serap tentunya was-was kalau2 ban pecah ditempat yang sepi dsb.Begitu juga hal nya dengan asuransi jiwa.Asurani jiwa adalah sebagai dana cadangan ketika hal yang tidak di inginkan terjadi.Hidup tidak memiliki asuransi jiwa,bagaikan bawa mobil tanpa membawa ban serap.selalu was-was dengan ketidak pastian yang kan terjadi.
Atau salahkah hukumnya jika kita bepergian dengan mambawa payung oleh karena kita jaga-jaga takutnya nanti akan turun hujan?.
Tentu tidak bukan...?
Demikian menurut saya...Intinya berasuransi lah dengan niat yang baik.
Bagaimana menurut sobat.......?